
News Tajdid, Tarakan – Calon Gubernur Kalimantan Utara nomor urut 3, Yansen TP, menyampaikan ucapan selamat kepada pasangan calon nomor urut 2, Zainal Paliwang dan Ingkong Ala, yang terpilih sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Utara. Ucapan tersebut disampaikan melalui unggahan video di media sosial pada Jumat, 29 November 2024.
Dalam video tersebut, Yansen TP mengawali pesannya dengan salam hormat kepada masyarakat. Ia juga menyampaikan rasa hormat kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan pesta demokrasi di Kalimantan Utara, meskipun berlangsung dalam berbagai dinamika di lapangan.
“Ini adalah demokrasi, kepentingan rakyat, oleh karena itu tentu kami sangat menghargai keputusan rakyat yang telah diberikan dalam pesta demokrasi,” ujar Yansen TP.
Yansen TP memberikan apresiasi terhadap hasil demokrasi yang telah diumumkan melalui perhitungan suara real count. Ia menyampaikan ucapan selamat kepada Zainal Paliwang sebagai gubernur terpilih dan Ingkong Ala sebagai wakil gubernur terpilih.
“Semoga amanah yang diberikan ini dapat diemban dengan penuh tanggung jawab. Rakyat membutuhkan integritas kita untuk melayani kepentingan mereka, mewujudkan kesejahteraan, serta menciptakan keadilan bagi seluruh masyarakat Kalimantan Utara,” tuturnya.
Lebih lanjut, Yansen TP menekankan pentingnya perhatian terhadap daerah perbatasan, pedalaman, daerah terpencil, dan pesisir. Menurutnya, wilayah-wilayah tersebut membutuhkan perhatian khusus untuk menangani berbagai persoalan yang ada demi kemajuan bersama.
Selain itu, Yansen juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh rakyat Kalimantan Utara yang telah memberikan suaranya kepadanya. Ia juga menyampaikan penghargaan kepada tim koalisi dan para relawan yang telah bekerja keras menyampaikan gagasan demi kepentingan rakyat selama masa kampanye.
“Semoga segala upaya dan kerja keras ini menjadi pelajaran berharga yang semakin mendewasakan kita untuk mewujudkan Kalimantan Utara yang mandiri dan lebih baik di masa depan,” imbuhnya.
Yansen TP mengakhiri pesannya dengan harapan bahwa seluruh proses demokrasi yang telah dijalani akan memberikan dampak positif bagi pembangunan Kalimantan Utara di segala aspek kehidupan.(*)
Video ucapan yansen tp : https://vt.tiktok.com/ZSjq7nqX5/